Jumat, 04 Oktober 2013

Piala Dunia I FIFA 1930


Piala Dunia ini adalah satu-satunya yang tanpa melalui babak kualifikasi. Keikutsertaan tim hanya melalui undangan. Sangat sedikit tim dari Eropa yang mengikuti turnamen ini, karena susahnya perjalanan menyeberangi Samudra Atlantik. Dua bulan sebelum kompetisi dimulai, tidak ada satu negara pun di Eropa yang mau turut serta. Hanya berkat campur tangan dari Presiden FIFA saat itu, Jules Rimet barulah empat tim dari Eropa bergabung, yaitu: Belgia, Perancis, Rumania, dan Yugoslavia.

Tiga belas tim peserta dibagi kepada empat grup, dan pertandingan pertama dilaksanakan pada 13 Juli di mana Perancis mengalahkan Meksiko dengan skor 4–1. Gol pertama Piala Dunia diciptakan oleh Lucien Laurent, sedangkan hat-trick pertama diciptakan pemain Amerika Serikat, Bert Patenaude saat melawan Paraguay. Empat pemenang grup, Argentina, Yugoslavia, Uruguay, dan Amerika Serikat, melaju ke babak gugur.
Lucien Laurent

Pada babak semifinal, kedua pertandingan sama-sama berakhir 6–1, Argentina mengalahkan Amerika Serikat dan Uruguay mengalahkan Yugoslavia. Tidak ada perebutan tempat ketiga sehingga Amerika Serikat dan Yugoslavia dianggap sebagai juara ke 3 bersama.
Final Piala Dunia pertama berlangsung di Stadion Centenario, Montevideo, pada 30 Juli yang berakhir dengan kedudukan 4–2 untuk kemenangan Uruguay atas Argentina. Pada final itu, kedua finalis saling berdebat bahwa bola buatan mereka kualitas paling bagus (saat itu belum ada bola resmi, bola resmi baru ada tahun 1966). Akhirnya bola milik Argentina dipakai pada babak pertama, dan bola Uruguay pada babak kedua.

Stadion Centenario

 Penghargaan

Sepatu emas : Guillermo Stábile (Argentina)



Sepatu Perak :José Pedro Cea (Uruguai)
Sepatu Perunggu : Bert Patenaude (Amerika Serikat) dan Guillermo Subiabre (Chili)

Pencetak gol
8 Gol
Guillermo Stábile

5 gol
Pedro Cea

4 gol
Bert Patenaudel
Guillermo Subiabre

3 gol
Carlos Peucelle
Preguinho
Peregrino Anselmo
Ivan Bek

2 gol
Bart McGhee
Luis Monti
Adolfo Zumelzú
Moderato
Manuel Rosas
André Maschinot
Héctor Castro
Pablo Dorado
Santos Iriarte

1 gol
Jim Brown
Alejandro Scopelli
Francisco Varallo
Mario Evaristo
Carlos Vidal
Juan Carreño
Roberto Gayón
Luis Vargas Peña
Lucien Laurent
Marcel Langiller
Luis Souza Ferreira
Adalbert Desu
Constantin Stanciu
Ştefan Barbu
Héctor Scarone
Blagoje Marjanović
Branislav Sekulić
Aleksandar Tirnanić
Đorđe Vujadinović

Tidak ada komentar:

Posting Komentar